Tuesday, February 23, 2010

Modul Microsoft Office Word 2003 (Download Available)

Modul lengkap dengan gambar petunjuk dapat anda Download DISINI
Atau KLIK DISINI untuk menuju halaman download EBOOK dan Office Doc.




Simple Modul Microsoft Office Word 2003
Tri Hananto (m3_hannan@yahoo.co.id)

Revisi dari modul MS Word Xp El Rahma Education Center

I.            Introduction
Microsoft Office Word adalah Software olah kata yang dibuat oleh perusahaan software raksasa, “Microsoft Corporation”. Sesuai dengan namanya Microsoft Office Word sangat cocok untuk olah kata perkantoran, dengan dilengkapi Template, Wizard, AddIns yang sangat membantu dalam pekerjaan administrasi kantor.
Tidak berbeda jauh dengan versi sebelumnya, Microsoft Office Word 2003 sangat mudah untuk dioperasikan ditambah fitur tampilan yang lebih nyaman dan kestabilan system yang boleh dibilang tidak pernah ada error berpadu dengan Windows Operating System.

II.          Memulai Bekerja Dengan Microsoft Office Word
Untuk memulai;
A.      Klik Star è All Programs è Microsoft Office è Microsoft Office Word 2003
B.      Tunggu hingga logo Microsoft Office muncul dan lembar kerja siap untuk digunakan.

III.       Latihan 1 (Menyimpan File, Tebal, Miring, Garis Bawah)
A.      Menyimpan File
1. Klik File è Save è  Pilih lokasi
2. Tulis nama file
3. Klik Save
B.      B, I, U (Bold, Italic, Underline)
-          B (Bold; Tebal)
-          I (Italic; Miring)
-          U (Underline; Garis bawah)


Ketiklah naskah di bawah ini, abaikan format tulisan yang miring, tebal, dsb;

“KEAHLIAN”


Bila seseorang memiliki pengertian (understanding) atau sikap (attitude) tertentu, maka diperolehnya melalui pendidikan dan pengalaman sendiri,maka oleh banyak orang dianggap yang bersangkutan tahu atau berpengetahuan.begitu juga bila seseorang memiliki ketrampilan (aptitude) yang diperolehnya melalui latihan dan praktek, maka kemampuannya ini disebut kebiasaan/keahlian.

Disini ada dua sebutan dalam hal ini, yakni: orang yang berpengetahuan, disebut demikian bila orang itu memiliki pengertian atau sikap tertentu dan orang berkebiasaan atau keahlian, yaitu bila ia memiliki ketrampilan atau ketangkasan.
__________________________________
1.       Simpan dengan nama “Latihan.doc
2.       Lanjutkan mengetik naskah


Namun kebiasaan atau keahlian ini, sekalipun karena keterbiasaan melakukan sesuatu, juga karena yang bersangkutan sebelumnya tahu bagaimana mengerjakannya, karena pada prinsipnya tahu itu adalah tahu mengerjakan (know to do), tahu bagaimana (know how) dan tahu mengapa (know why) sesuatu itu.

________________________________________
1.       Simpan kembali naskah (Klik File è Save)
2.       Secara otomatis naskah tersimpan dengan nama file yang sama.



IV.        Latihan 2 (Membuka File, Format Teks, Change Case, Text Box)
Untuk membuka file yang telah tersimpan;
A.      Klik Menu File  è Open
B.      Cari Folder Nama anda, Masuk folder data
C.      Bukalah file “Ilmu.doc”
D.      Selesaikan dengan mengetik naskah lanjutan di bawah ini, kemudian formatlah sesuai petunjuk.
E.       Jangan lupa untuk sering-sering menyimpan file untuk jaga-jaga kalo listrik mati.

ILMU DAN AMAL

Manakah yang lebih utama, ilmu atau amal ? Jawabnya pasti, ilmu. Kenapa demikian ?
Pertama, Bahwa ilmu tanpa amal itu bisa terjadi, sedang amal  tanpa ilmu tidak dapat dilaksanakan. Artinya seorang ‘alim yang tidak mempraktekkan ilmunya tidak apa-apa. Tidak membahayakan dirinya sendirinya, juga  tidak membahayakan orang lain. Sedangkan orang yang beramal tanpa ilmu, selain merugikan  dirinya sendiri dikarenakan amalnya sia-sia tertolak bisa juga membahayakan orang lain.
Kedua, ilmu tanpa amal tetap bermanfaat sedang amal tanpa ilmu tidak mendatangkan kemanfaatan sama sekali,. Bisa jadi sekarang ilmu yang dimiliki seseorang belum dipraktikkan, tapi ia merupakan asset yang cukup berarti. Suatu saat ilmu itu akan sangat bermanfaat. Beda dengan amal, sejak mula ia memang tertolak tanpa didasari ilmu.
Ketiga, ilmu bersifat dinamis sedangkan amal bersifat statis. Ilmu selalu berkembang sedangkan amal mengikutinya.
Keempat, orang yang berilmu itu setingkat di bawah para nabi.
Kelima, ilmu merupakan sifat Allah SWT sedangkan amal adalah sifat manusia. Sifat Allah lebih utama dari sifat manusia.
seorang guru mengetes muridnya yang sudah lama belajar kepadanya, sekedar ingin mengetahui sejauh mana ilmu yang dikuasai muridnya itu dan berhasil diamalkan. kata sang guru, “ aku telah lama mendidikmu. sekarang ceritakan bagaimana kamu melaksanakan sholat. “  sang murid menjawab, “jika waktu sholat telah tiba, aku segera berwudu dengan sempurna,  kemudianberdiri tegak di atas sajadah, seakan akan aku berdiri di atas jembatan. surga disebelahkanan , neraka di sebelah kiri
mALAIKAT pENCABUT nYAWA dIBELAKANG, dAN aLLAH sWT bERADA dIDEPANKU, mEMPERHATIKAN gERAK gERIKKU. sETELAH iTU, bARU aKU tAKBIRATUL iHRAM dENGAN mENGAGUNGKAN aLLAH, mEMBACA aLFATIHAH pERLAHAN lAHAN sERTA mERENUNGKAN aRTINYA. rUKU’ kHUDHU’ (mERENDAHKAN dIRI), dAN sUJUD dENGAN kHUSYU’(pENUH kONSENTRASI)
Duduk Di Antara Dua Sujud Dengan Memelihara Etika,  Dan Setelah Salam Sebagai Tanda Keluar Dari Ibadah Shalat Diikuti Dengan Membaca Wirid Yang Telah Diajarkan Rasulullah SAW.
SETELAH ITU KEMBALI BEKERJA DAN MENGURUS PERKARA DUNIA DENGAN MENGHINDARI HAL-HAL YANG MENJADI LARANGAN AGAMA. MENCURI, BERBOHONG, MENCIBIR DAN MENYEBARKAN FITNAH ANTAR SESAMA MANUSIA BENAR BENAR AKU JAUHI.
Mendengar penuturan muridnya, sang guru merasa puas. Muridnya telah menjadi’abid yang alim, ahli ibadah yang ahli ilmu(f)


A.      Change Case
1.       Blok Naskah/Teks
2.       Klik Format è Change Case
3.       Pilih yang sesuai.
-          Sentence case       ; Standar paragrap, yaitu depan kalimat atau habis titik selalu huruf besar
-          lowercase              ; semua huruf kecil
-          UPPERCASE        ; Semua Besar
-          Title Case              ; Huruf depan kata besar
-          tOGGLE cASE     ; hURUF dEPAN kATA kECIL (pakai Title Case dulu)

B.      Text Box
Untuk membuat kotak berisi teks pada sembarang tempat (free object)
1.       Klik              pada Toolbar Drawing. Atau Klik Insert è Text Box.
2.       Drag and Drop mouse pada lembar kerja hingga membentuk kotak.
3.       Isi dengan tulisan apa saja …
4.       Geser ke mana saja dengan drag and drop pada batas garisnya.

V.          Latihan 3 (Penomoran Hlmn, Simbol, Catatan Kaki, Bullet & Numbering, Sisip Gambar)
A.      Bukalah file “Tradisi.doc” pada folder Data pada Nama Anda
B.      Selesaikan dengan mengetik naskah lanjutan, kemudian formatlah sesuai petunjuk.

Tradisi Alternatif Melayu Timur i

Tradisi makan sirih merupakan warisan budaya silam, melebihi 3.000 tahun yang lampau dan diamalkan dengan meluas di rantau Asia Tenggara, hingga ke abad kini. Pengamalnya terdiri dari pelbagai golongan termasuk masyarakat marhaen, pembesar negara, raja serta kalangan istana dan tidak ketinggalan juga kanak-kanak.
Tradisi ini tidak dapat dipastikan dari mana asalnya. Hanya dikatakan dari india, berdasarkan cerita-cerita sastra. Manakala jika berdasarkan bukti linguistik, kemungkinan tradisi berasal dari kepulauan indonesia. Pelayar terkenal Marco Polo diabad ketigas belas telah menulis dalam catatannya bahwa terdapat segumpal sentil atau songel tembakau di mulut kaum india. Kenyataan itu dijelaskan juga oleh penjajah terdahulu daripadanya seperti Ibn Batuta dan Vasco De Gama yang menyatakan terdapat masyarakat di sebelah timur memakan sirih.
Sementara di Malaysia, tradisi ini dikatakan mungkin bermula tanpa pengaruh luar. Masyarakat India menyatakan bahwa sirih pada mula bukan untuk di makan. Tetapi adalah sebagai bahan untuk persembahan sewaktu sembahyang di kuil sahaja. Beberapa daun sirih akan di hidangkan bersama sebelah kelapa yang telah dibelah dua beserta dua biji pisang emas sebagai persembahan untuk dewa.
Kini sirih menjadi popular di kalangan masyarakat Jawa dan Melayu, selain dimakan oleh masyarakat marhaen, juga sebagai simbol adat resam dan adat istiadat Melayu yang telah menjadi sutau kepastian di dalam beberapa upacara kaum tersebut. Dalam urusan nikah kahwin, perubahan tradisional dan banyak lagi adat adalah sebagai contoh dimana sirih itu digunakan secara beradat sekali.
_________________________
[i] Diambil dari Buku Kesehatan Masyarakat Malaysia Hal. 562 – 598
1
a.       Sirih junjung dihias cantik sebagai barang hantaran pengantin dan juga sirih penyeri kepada pengantin perempuan. Selain itu di dalam upacara resmi kebesaran istana dan kerajaan juga, sirih junjumg memainkan peranan penting, dimana ianya menjadi penyeri majlis dan mngepalai sesuatau pararakan yang diadakan. Orang Melayu terutama di zaman dahulu sangat tertib dan halus di dalam komunikasi. Diantaranya cara menyampaikan sesuatu hajat atau maksud ialah menggunakan sirih.
b.       Sirih perangsang menyemarakan semangat dan menenangkan hati kepada prajurit ketika berperang. Mengundang seseorang ke majlis, tepak sirih dihulur, jika sirih di makan ia menandakan undangan tersebut diterima. Sirih pinang banyak digunakan di dalam perubatan tradisiona. Kebanyakan di gunakan secara luaran. Tuk Dukun adalah orang yang berperanan dalam penggunaan sirih pinang dalan konsep perubatan ini beserta jampi dan mentera.
Selain untuk perbuatan secara tradisional, boleh juga digunakan sebagai petua. Dalam kehidupan seharian ia memainkan peranan penting dan membantu memudahkan cara serta memberikan kelancaran kerja-kerja di rumah. Diantara kegunaan sebagai berikut:
1.       Ari-Ari Pedih – Sebiji buah pala di benamkan kedalam abu panas, ambil sirih bertemu urat, sebiji pinang yang telah di belah tiga bagian yang telah disapu  dengan kapur dan makan padasebelah pagi, tengah hari dan petang. Amalkan selama tiga hari berturut-turut.
2.       Batuk-Lelah – Daun sirih di layur dan dituam kedada pesakit. Air daun di gunakan untuk minuman kepada pesakit.
3.       Bau badan – Sapukan adonan tiga helai daun sirih dan sedikit tawas yang telah di ramas sama, keatas badan dan ketiak semasa mand. Biarkan beberapa ketika dan bilas dengan air bersih.
4.       Bau Mayat – Untuk menghilangkan bau mayat yang melekat pada tangan atau baju setelah menyelesaikan kerja-kerja mandi mayat, ambil beberapa daun daun sirih, ramaskan dan redamkan bersama baju beberapa ketika sebelum di bilas dengan air bersih.
5.       Bayi Selsema – Beberapa daun sirih tekan denganjari hingga mengeluarkan lendirnya, kemudian sapukan pada batang hidung bayi. Cara ini akan melegakan selsema dan pernapasan menjadi mudah.
6.       Berak Darah – Akar kurma, gambir dan jintan putih di makan dengan sirih pisang.
7.       Demam – Tujuh helai daun sirih, kemenyan sebesar ibu jari dan tiga ulas bawang merah. Giling halus dan tempelkan di dahi. Lakukan dua kali sehari, cara ini bagi menghilangkan demam dan sakit kepala selepas bersalin.
8.       Demam Panas – Tiga helai daun sirih diramas kedalam semangkuh air bersih bersama buah pinang muda yang telah di pecah pecahkan dan jaramkan pada kepala, lalukan beberapa kali sehingga panas badan berkurang.
9.       Gatal Kewanitaan – Tujuh helai daun sirih di rebus dengan dua gelas air, campurkan sedikit asam jawa hingga mendidih. Setelah air menjadi suam bolehlah membasuhnya. Lalukan setiap hari hingga sembuh, terutama untuk ibu-ibu yang baru lepas bersalin.
10.    Gegata – Layurkan daun sirih di atas bara api dan sapukan pada badan yang di tumbuhi gegata. Rasa miang dan gatal akan hilang dengan segera.

2



A.      Penomoran Halaman (Page Numbers)
1.       Klik Insert è Page Numbers…
2.       Atur Position (atas / bawah)
3.       Atur Alignment (Kiri / Kanan / Tengah)
4.       Atur Format Nomor halaman


................


Modul lengkap dengan gambar petunjuk dapat anda Download DISINI

Atau KLIK DISINI untuk menuju halaman download EBOOK dan Office Doc.


Semoga bermanfaat

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl Facebook
 

Artikel Terkait:

0 komentar:

Post a Comment

Sempurnakan posting diatas dengan meninggalkan komentar dibawah ini...

Donate

Klik untuk menjadi donatur

Followers

 
Ultimatech. Design by Wpthemedesigner.
Template Diupdate 2010 - Semoga hari ini menyenangkan ...!
PageRank Button

SEO Monitor